Puding ini aku buat 2 minggu lalu untuk cemilan buka puasa. Puding yang lain dari biasanya karena ada tambahan tepung terigu, telur, dan margarin. Hasilnya adalah puding yang kaya rasa menurutku. Gurih, lembut, dan manis. Aku dapat resepnya dari blognya mbak Hesti. Ini dia resepnya :
Bahan :
2 bungkus agar-agar putih
1/2 kaleng Susu Kental Manis
2 butir telur
2 sdm margarin
2 sdm terigu (sangrai sebentar)
300 gr gula pasir
50 gr coklat bubuk
2 bungkus vanili
1/4 sdt garam
1200 ml air
Cara Membuat :
Campur gula, garam, telur dan sebagian gula. Kocok pelan menggunakan whisk asal rata. Jangan sampai berbusa. Tambah terigu yang sudah disangrai. Aduk, tambahkan SKM, aduk. Bila bergerindil saring. Sisihkan.
Masak agar, vanili, separuh gula, margarin bersama air sampai mendidih. Panas-panas tuang ke campuran telur lalu diaduk cepat sampai rata. Bagi dua, yang satu ditambah coklat yang sudah dicairkan dengan sedikit air mendidih.
Siapkan cetakan agar. Tuang secara bergantian.
Dinginkan.
0 Comments