Yang seru adalah di Puncak tema awal Mei kemarin. Anak-anak diminta untuk masuk sekolah sore hari. Eh, bukan masuk sekolah tepatnya. Pagi anak-anak libur dan berangkatnya sore hari. Bukan ke sekolah, tapi ke lapangan di sebuah balai desa. Lapangannya luas dan bagus. Dan jelas sekali semua anak menyukai 'jam sekolah' yang tidak biasa ini. Aca juga semangat sekali.
Kesana ngapain aja? Setelah semuanya berkumpul, anak-anak berbaris di lapangan. Bermain jamuran, bernyanyi, bercerita sambil menunggu matahari terbenam. Bisa kubayangkan betapa serunya. sayangnya orang tua tidak boleh menemani. Jadi acara yang aku tahu dari cerita Aca Fida serta Bu Ida.
Puncak tema kemudian diakhiri dengan sholat maghrib dan berdoa bersama. Waktu pulang, Aca tidak bisa berhenti cerita kalau dia tadi melihat matahari terbenam, bulan, bintang-bintang di langit. Cara yang menakjubkan untuk membuat anak-anak memahami pelajaran kaaan?
0 Comments